PSCS Cilacap tampil luar biasa saat menghadapi tamunya Mitra Kukar dalam lanjutan Grup II Divisi Utama di Stadion Wijayakusuma, Minggu, 27 Fabruari 2011. Tim Laskar Nusakambangan menang dengan skor telak 3-0.
Dengan kemenangan itu, PSCS langsung naik ke papan tengah klasemen Grup II Divisi Utama. PSCS naik ke posisi enam klasemen dengan mengoleksi 20 poin dari 12 laga.
PSCS yang tampil di hadapan ribuan pendukungnya sendiri tampil agresif sejak menit awal. Tidak butuh waktu lama pasukan Agus Riyanto untuk merobek gawang Mitra Kukar.
Saat laga memasuki menit ke-3, Harry N sukses merobek gawang tim tamu. Gol terjadi setelah memanfaatkan umpan silang dari sisi kanan lapangan. Bola yang lepas dari kawalan kiper Mitra Kukar, Harry dengan mudah melesakkan bola lewat tandukan kepalanya.
Memasuki babak kedua, permainan PSCS semakin dominan. Serangan demi serangan terus dilakukan oleh tuan rumah. Sementara Si Naga Mekes-julukan-Mitra Kukar beberapa kali kesulitan menembus pertahanan tuan rumah.
Enam menit sebelum laga usai, gawang Mitra Kukar justru kembali jebol. Kali ini lewat tendangan bebas Jun Jin pada menit ke-84.
Di masa injury time, tuan rumah kembali menambah pundi-pundi golnya lewat titik putih setelah bola menyentuh pemain Mitra Kukar, Faturrahman, di dalam kotak penalti. Jun yang menjadi algojo sukses menjalankan tugasnya. Hingga peluit panjang dibunyikan, tuan rumah berhasil mengamankan tiga poin setelah menang 3-0.
0 komentar:
Posting Komentar
Ayooo Bnnyak-Banyak berkomentar....
banyak KOMNETAR, anda akan mendapatkan Back LInk GRATIS!! /// Top Komentar
Kami Menerima kritik dan Saran dari Anda